Akselerasi

Tes Tengah Studi 1 berlangsung sukses

 

 

Reguler

SPENSA Goes to Jakarta Bandung 2006

Pemilihan Ketua OSIS dan LDK 2006

Gebyar Romadhon 1427 H SPENSA

 

Ekstra Kurikuler

Jurnalistik mulai beraksi

Pelantikan Penggalang Baru GUDEP 007/008 SMP N 1 Muntilan

Gebyar Romadhon 1427 H

SPENSA

Pada hari Senin 9 Oktober 2006 sampai dengan hari Sabtu 14 Oktober 2006, SPENSA mengadakan kegiatan Gebyar Ramadhan 1427 H. Kegiatan ini selain bertujuan sebagai sarana ibadah di bulan Romadhon, juga untuk meningkatkan keimanan warga SPENSA khususnya yang beragama Islam serta menambah ilmu dan wawasan keislaman. Bentuk kegiatannya berupa ceramah dan lomba keagamaan.
Ceramah keagamaan dilaksanakan pada hari Senin untuk kelas IX, Rabu untuk kelas VIII dan Kamis untuk kelas VII. Setiap hari dibagi menjadi 5 sesi dan diisi kajian tentang Aqidah, Puasa, Akhlaq, Qur'an dan Muamalah oleh Bapak Ibu Guru SPENSA secara bergiliran tiap kelas. Sedangkan pada hari Selasa, diadakan ceramah umum untuk semua warga SPENSA yang dibagi di tiga tempat, yaitu ceramah agama di Masjid Nurul Huda, ceramah ekonomi di ruang ketrampilan dan ceramah kesehatan di ruang Aula. Ceramah ini diadakan untuk menambah wawasan tentang agama islam, ekonomi dan kesehatan. Suasana saat ceramah berbeda beda lho!!! Saat ceramah agama yang disampaikan oleh Ustad Baihaqqi suasananya sedikit ramai. Saat ceramah ekonomi yang disampaikan oleh petugas dari Bank Jateng, teman teman saling berebut doorprize berupa coklat Silverqueen dan Buku BPD. Suasananya ramai tapi menyenangkan. Nah, pada saat ceramah kesehatan semuanya pada tertawa ha... ha... ha..., soalnya dr. Dodi Indra yang memberikan ceramah kesehatan orangnya lucuuuu buangeeet!!!! Agar kegiatan lebih lancar, maka tiap kelas bergantian dan bergiliran mengikuti masing masing ceramah. Pada jam pertama, semua warga kelas VII mengikuti ceramah agama, warga kelas VIII mengikuti ceramah kesehatan dan warga kelas IX mengikuti ceramah ekonomi. Pada jam kedua dan ketiga setiap kelas berganti tempat sehingga semua dapat mengikuti ketiga ceramah dengan baik.
Selain ceramah keagamaan, ada juga lomba lomba keagamaan yang seru yang diadakan oleh OSIS SPENSA pada hari Jum'at dan Sabtu tanggal 13 14 Oktober 2006. Tujuannya adalah untuk menambah keimanan kita pada Sang Pencipta juga untuk membangkitkan kreatifitas dan menyalurkan bakat anak anak yang berprestasi dalam bidang kegamaan. Macam lombanya adalah Adzan, Qiro'ah, Kaligrafi dan Pildacil atau Pemilihan Da'i Cilik ala SPENSA yang diikuti oleh seluruh temen temen SPENSA dari kelas VII sampe kelas IX . Lomba kaligrafi diikuti semua siswa SPENSA dan dilaksanakan secara serentak di semua kelas pada hari Jum'at jam 07.15 sampai dengan 09.15. Selanjutnya dilaksanakan lomba Qiro'ah, Adzan dan penyisihan Pildacil. Pesertanya untuk lomba qiro'ah dan pildacil diwakili satu siswa dan satu siswi tiap kelas, sedangkan untuk lomba adzan diwakili dua siswa tiap kelas.
Puncak acaranya pada hari Sabtu tanggal 14 Oktober 2006, yaitu Grand Final lomba Pildacil yang pesertanya adalah siswa siswi yang lolos penyisihan Pildacil pada hari Jum'at, terdiri dari empat orang Da'i Cilik dan empat orang Da'iah Cilik.
Acara Grand Final tersebut dilaksanakan di aula SPENSA. Walau hanya lesehan, acaranya tetap meriah kok!!! Selain menyaksikan penampilan terbaik dari da'i dan da'iah SPENSA, kita juga dihibur oleh kakak kakak kelas VIII yang menyanyikan lagu Surgamu secara akustik dan kakak kelas IX yang menyanyikan lagu Islami diiringi keyboard. Wah, acaranya meriah banget, tidak kalah dengan Pildacilnya Lativi deh.... Dipandu oleh duet kak Wari dan kak Dhea yang imut sebagai pembawa acara, warga SPENSA saling memberikan dukungannya kepada Da'i atau Da'iah favorit masing masing, apalagi yang mewakili kelasnya. Eit, jangan salah... ada poling juga lho!!! Tapi tidak melalui SMS, cukup menulis nama Da'i / Da'iah favorit di kertas yang sudah disediakan oleh panitia. Kertas ini nantinya akan diundi untuk mendapatkan 3 buah doorprize menarik. Oh ya, sebagai dewan juri, dihadirkan para Mu'alim dan Mu'alimat SPENSA yaitu Ustadz S. Haryanto dan Ustadz Cipto Jati Kusumo serta Ustadzah Puji Setyaningsih dan Ustadzah Hidayati Agustina. Setiap selesai satu penampilan Da'i atau Da'iah, mereka memberikan komentar yang tujuannya untuk meningkatkan kemampuan ceramah Da'i atau Da'iah tersebut.
Di tengah acara, disampaikan pengumuman dan penyerahan hadiah untuk lomba qiro'ah, adzan dan kaligrafi. Kemudian di akhir acara ada pembagian door prize dan pengumuman pemenang lomba Pildacil. Mau tahu siapa saja yang membawa pulang piala? Ini dia para pemenang Gebyar Romadhon 1427 H SPENSA....
Lomba Kaligrafi Putra :
Juara 1 : Muhammad Latif (IX D)
Juara 2 : Fauzan Al Ichsan (VII E)
Juara 3 : Miftah Rizqi Hanafi (VII C)

Lomba Kaligrafi Putri :
Juara 1 : Okki Nikmah A.Z (IX A)
Juara 2 : Astriana Hardawati (IX A)
Juara 3 : Dyah Wilis Arumdati (VII B)

Lomba Qiro'ah Putra :
Juara 1 : M. Fajar Adnan (IX E)
Juara 2 : Agil Wahyu S. (VII Aksel)
Juara 3 : Aulia Irfan G. (VII B)

Lomba Qiro'ah Putri :
Juara 1 : Ajeng Citra (VII C)
Juara 2 : Fatimatul KN (IX A)
Juara 3 : Umi Nur K (VII D)

Lomba Adzan :
Juara 1 : Wiyanto Eko S. (VIII B)
Juara 2 : M. Basith Fuadi (VIII D)
Juara 3 : Aji Budi S. (VII C)

Lomba Pemilihan Da'i Cilik :
Juara 1 : Ahmad Zul Firman (IX C)
Juara 2 : Muadz Arifin (VIII C)
Juara 3 : M. Putra Utama (VII E)
Juara 3 : Faiz Abidin (VIII E)
Lomba Pemilihan Da'iah Cilik :
Juara 1 : Ais Nisa Maruntum (VII B)
Juara 2 : Stevy Dita Nirmala (IX D)
Juara 3 : Nur Hanifah Insani (IX A)
Juara 3 : Diah Febriani (IX E)

Selamat buat para pemenang. Semoga dengan kegiatan ini akan semakin memacu semangat untuk beribadah dan beramal lebih baik untuk mendapatkan hadiah terbaik yaitu ridho Allah SWT. Dan semoga ibadah puasa kita dan segala amal ibadah yang kita lakukan diterima oleh Allah dan dosa dosa kita diampuni oleh-Nya. Amiiin. (@Ch-Ie)

Pembangunan

Kelas Baru siap digunakan

Ruang Komputer segera pindah

 

iptek

Sekilas tentang Narkotika & Psikotropika

Oven Tenaga Surya

Permen, Makanan Favorit sejak Zaman Purba

Manfaat Wortel

Galery Foto

Pelantikan Penggalang Baru

SPENSA Goes to Jakarta

LDK 2006

Gebyar Romadhon 1427 H

  
  
  

Staff Guru | Karyawan| Siswa | KBM| Ekskul
Prestasi | La Tansa | Galeri | Buku Tamu